Prosedur Evakuasi dalam Keadaan Darurat Kebakaran

  • Saat melihat api tetap tenang dan jangan panik.

  • Menjauh dari sumber api.

  • Segera menuju tangga darurat yang terdekat dengan berjalan biasa dengan cepat namun tidak berlari.

  • Bila memungkinkan ambil Alat Pemadam Api Ringan (APAR) untuk memadamkan api.

  • Bila tidak berjalanlah dengan biasa dengan cepat. Jangan Lari!

  • Lepaskan sepatu hak tinggi karena menyulitkan dalam langkah kaki

  • Janganlah membawa barang yang lebih besar dari tas kantor/tas tangan.

  • Beritahu orang lain/tamu yang masih berada di dalam ruangan lain untuk segera melakukan evakuasi.

  • Bila api dirasa membesar jangan panik dan tetap tertib segera meninggalkan gedung sesuai petunjuk/jalur yang ada.

  • Bila pandangan tertutup asap, berjalanlah dengan merayap pada tembok atau pegangan pada tangga, atur pernafasan pendek-pendek.

  • Jangan berbalik arah karena akan bertabrakan dengan orang-orang di belakang anda dan menghambat evakuasi.

  • Segeralah menuju titik kumpul yang ada di tempat tersebut untuk menunggu instruksi berikutnya.